Hari pertama anggota DPRD Cilacap masih banyak absen
Ilustrasi Apel pegawai pasca cuti lebaran |
CILACAP-kilatcilacap.com Kemeriahan momentum lebaran tahun 2018 berbeda dari tahun sebelumnya dikarenakan lebih lama liburnya. Lebaran tahun ini di tambah jumlah hari cuti yaitu 10 hari libur.
Kamis, 21 Juni 2018 merupakan hari pertama masuk kerja untuk skala nasional. Hal ini dimanfaatkan pemerintah kabupaten cilacap dengan halal bi halal dan apel bersama aparatur sipil negara.
Lamanya cuti ternyata tidak membuat tingkat kedisiplinan meningkat, hal ini terlihat dalam apel kepegawaian pemerintah daerah hanya terlihat 1/3 anggota DPRD Cilacap dari seluruh jumlah anggota DPRD Cilacap yang mengikuti apel pagi ini, yang terlihat hanyalah pegawai dan staff komisi (21/06).
Hal ini ditanggapi oleh Sekretaris Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) Sdr Atut, dia mengungkapkan betapa tragisnya melihat ketidak disiplinan pemangku kebijakan kita, "tutur atut.
"Buruh swasta saja sudah aktif bahkan kerja full time tapi DPRD masih asik cuti kerja" ujar atut
Dalam keterangannya ia menyarankan agar masyarakat juga mengontrol wakil rakyat yang dipilihnya sehingga kedepan tidak kembali melihat kasus indisipliner terulang lagi.
0 Comments
Post a Comment